Kamis, 09 Agustus 2012

Bupati Fakfak : Bangun Infrastruktur Lebih Banyak Gunakan APBN



Kantor Bupati Fakfak yang baru sedang dikerjakan

Fakfak- Bupati Fakfak, Drs, Mohammad Uswanas, M,Si mengatakan, pembangunan infrastruktur di Kabupaten Fakfak lebih banyak menggunakan anggaran dari pusat atau Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN).
“Kita tidak cukup menggunakan APBD untuk membangun infrastruktur di Kabupaten Fakfak. Pembangunan infrastruktur lebih banyak bersumber dari APBN,”jelas Bupati kepada wartawan, usai menyerahakan bantuan sarana perikanana, Senin (7/8/2012).
Menurut Bupati, dirinya (bupati,red) bersama Wakil Bupati lebih banyak keluar daerah bukan untuk jalan-jalan tetapi, namun melakukan koordinasi dengan pemerintah pusat untuk membantu mengucurkan atau memberikan dana ke Kabupaten Fakfak.
“Jadi saya Bupati dengan Wakil Bupati keluar daerah itu, jangan saudara-saudara pikir saya jalan-jalan, kalau saya jalan-jalan berarti pembangunan di Kabupaten Fakfak tidak akan maju, yang jelas kami cari uang untuk membangun Kabupaten Fakfak,”ujar Bupati.
Untuk itu, harap Bupati, lebih banyak kesadaran masyarakat akan pentingnya pembangunan di Kabupaten Fakfak, semuanya kata Bupati, membutuhkan tahapan, membutuhkan perjuangan, membutuhkan kesebaran, demi pembangunan Kabupaten Fakfak yang lebih maju, mandiri dan mensejakhterakan masyarakat. [Terry]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar